Thursday, February 4, 2016

Jatuh Cinta Sendirian

Setiap orang pernah jatuh cinta. Jatuh cinta kepada apapun, jatuh cinta kepada siapapun. Sebuah anugerah yang diberikan Tuhan kepada kita manusia. Banyak dari kita yang kemudian memutuskan untuk jatuh cinta kepada pilihan yang kita anggap tepat. Kamu, kepada siapa kamu memutuskan untuk jatuh cinta? Terlepas dari cinta kepada keluarga sendiri.

Di awal februari ini, izinkan aku mengatakan bahwa aku pernah jatuh cinta. Jatuh cinta kepadamu. Pada senyummu, pada indah warna matamu. Tapi, aku jatuh cinta sendirian.

Jatuh cinta sendirian tak pernah mudah, nona. Akan selalu banyak khayalan-khayalan yang sulit kau wujudkan. Khayalan untuk bisa bersamanya dikala senja, berbicara mengenai senja yang datangnya selalu kau nanti. Khayalan untuk bisa bersamanya dikala hujan terlalu gaduh. Menenangkannya, menghangatkannya dengan setiap kehangatan kata yang kau ucap. Khayalan menggenggam tangannya. Memberikan kekuatan dalam menghadapi hari yang kadang kelabu. Tapi khayalan itu hanya bisa kau pendam sendiri, karena kau jatuh cinta sendirian.

Jatuh cinta sendirian itu menyakitkan, nona. Kau tak bisa berbuat apa-apa. Saat kau tau dia yang kau cintai terluka jiwanya, kau hanya bisa mendoakannya. Berharap luka yang menghilangkan senyum di wajahnya segera reda. Tuhan mungkin mendengarkan doa mu. Senyum di wajah dia yang kau cintai telah kembali utuh, tapi berkat orang lain, bukan kamu. Kau tak punya andil sedikitpun.

Jatuh cinta sendirian itu lelah, nona. Tak pernah merasa dianggap, tak pernah ada. Kau tak pernah ada di dalam hidupnya. Layaknya embun di pagi hari, kau hanya menyejukkan sebentar. Selebihnya kau hilang. Mungkin segera terlupakan oleh hangat mentari pukul tujuh. Layaknya bulan di kelam malam. Kau ada dan memberikannya cahaya meski temaram, tapi tak lama. Kau hanya dipandang sebentar, lalu dia memilih bermain pada bintang yang menjubahi langit.

Jatuh cinta sendirian itu hanya untuk orang-orang yang kuat, nona. Dia yang jatuh cinta sendirian hanya bisa tersenyum getir saat tau orang yang dia cintai bahagia tanpanya. Dia yang jatuh cinta sendirian hanya bisa menahan rindu, sementara orang yang ia rindukan tak pernah sedikitpun mengingatnya. Dia yang jatuh cinta sendirian harus rela manakala orang yang ia cinta menemukan pelabuhan untuk hatinya.

Jatuh cinta sendirian itu hanya untuk aku, nona. Kau tak perlu jatuh cinta sendirian. Biarlah aku yang jatuh cinta sendirian. Jika kamu yang jatuh cinta, pastikan dia yang kamu cintai juga mencintaimu. Karena aku tak pernah rela jika kau merasakan bagaimana tersiksanya jatuh cinta sendirian.

Tapi biarlah. Biarlah aku jatuh cinta sendirian. Menikmati setiap khayalku sendirian. Membiarkan anganku terbang dibawa setiap hembus nafas. Merelakan setiap cinta diwakili oleh orang lain. Menempatkan diri sebagai orang yang tak pernah dianggap. Setidaknya itu lebih baik. Sebab dengan jatuh cinta sendirian aku tak pernah merasa kesepian. Ada kamu yang selalu terfikirkan.
Share:

1 comment:

  1. Aku juga pernah jatuh cinta sendirian,jadi pas baca ini air mata mau jatuh aja bawaannya :(

    ReplyDelete

Tinggalkan jejak kalian disini. komen yaa :)